Tips Menghilangkan Bekas Jerawat

Pasti sebel kan berurusan sama yang namanya jerawat. Sama saya juga, duh kalau lihat jerawat yang bertengger indah nan damai di wajah pasti bawaannya pengen di pencet mulu. Sobat gitu juga nggak. Kalu sobat punya kebiasaan mencetin jerawat mulai sekarang di stop ya, soalnya jerawat yang dipencet pasti akan meninggalkan bekas yang amat susah sekali buat dihilangin.

Jerawat merupakan suatu penyakit kulit yang banyak diderita oleh kalangan remaja dan dewasa. Jerawat bisa ditimbulkan oleh berbagai macam faktor, misalnya jarang mencuci muka yg bisa menyebabkan kuman-kuman menempel di wajah, lalu jarang mengganti sarung bantal, ketidakseimbangan hormon di dalam tubuh, penggunaan kosmetik yang tidak cocok, terlalu banyak makan makanan yang sembarangan dan mengandung banyak minyak, dan lain sebagainya.

Jerawat dapat dihilangkan dan disembuhkan bahkan dicegah lagi kemunculannya di wajah kita, namun sayangnya, bekas yang ditinggalkan oleh jerawat kadang tidak hilang begitu saja, apalagi bekas jerawat yang sudah cukup lama seperti bekas yang memerah dan terlihat sangat mengganggu di wajah kita. Namun, menghilangkan bekas jerawat tidak selalu harus pergi ke dokter kulit atau kecantikan karena menghilangkan bekas jerawat bisa anda lakukan di rumah dengan bahan bahan yang alami dan tidak memerlukan biaya yang mahal. tentu cara ini aman karena berasal dari bahan bahan alami.

Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bekas jerawat yang bandel dan sangat mengganggu penampilan anda tersebut. antara lain:



Diolesi dengan madu
Khasiat yang terkandung dalam madu tidak hanya baik bagi tubuh bagian dalam, tetapi juga untuk bagian luar seperti kulit. Oleskan madu ke semua bekas jerawat atau bisa juga dijadikan masker dapat meringankan noda-noda bekas jerawat. Selain itu juga madu membuat kulit menjadi halus dan segar.

Diolesi dengan lemon
Lemon segar yang dijus atau air perasan lemon sangat efektif untuk menghilangkan noda bekas jerawat yang mengganggu. Selain menghilangkan bekas jerawat, lemon ini juga dapat mencerahkan warna kulit wajah anda dan juga mengembalikan warna kulit yang alami atau ‘skin tone’ sehingga setelah bekas jerawat anda hilang, warna cerah di wajahpun juga akan tampak
.
Diolesi dengan tomat
Tomat yang segar dipotong, lalu bagian dalamnya diolesi pada daerah yang berjerawat. Hal ini efektif menghilangkan bekas jerawat anda. Lakukan dengan rutin sampai empat minggu kedepan.

Masker putih telur
Telur yang biasa kita konsumsi, pisahkan dengan kuningnya. Bagian telur yang akan kita gunakan adalah putih telurnya. Putih telur dikocok lalu ratakan pada wajah. putih telur akan menyerap komedo dan jerawat, yang juga menyamarkan noda bekas jerawat di wajah. jadi, selain bekas jerawat yang hilang, wajah anda pun akan terbebas dari komedo yang juga sering mengganggu penampilan.

Sekian beberapa tips yang bisa anda coba untuk menghilangkan jerawat dan mengembalikan penampilan terbaik anda tanpa bekas jerawat yang mengganggu.
Tag : Tips Sehat
Comments
0 Comments
0 Komentar untuk "Tips Menghilangkan Bekas Jerawat"

Back To Top